Pengikut Blogger

TENTANG BLOG MGMP IPA SMP NEGERI 25 KOTA BEKASI



TENTANG BLOG MGMP  SEKOLAH MATA PELAJARAN IPA 

SMP NEGERI 25 KOTA BEKASI

 

Assalamu'alaikum Wr. Wb

Alhamdulillah. Segala puji hanya milik Allah Subhaanahu wa ta’ala. Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah bagi Rasulullah Shallahu ‘alaihi wassalam, keluarga, para sahabat, dan umatnya yang istiqomah hingga hari akhir.

Pandemi Covid-19 telah mengubah tatanan dunia secara dramatis dan masif yang akhirnya berimbas kepada semua lini, termasuk dunia pendidikan. Hal ini karena pendidikan memiliki peran yang cukup vital dalam pembangunan sumber daya manusia Indonesia. Satu hal mesti diyakini bahwa pandemic Covid-19 adalah salah satu irisan takdir Allah bagi seluruh hambanya. Ketika Allah menrunkan ujian maka pasti Allah akan memberikan hikmah dan pembelajaran yang banyak. Seiring berjalannya waktu sejak awal merebaknya pandemic ini, virus yang kasat mata itu telah membuktikan hanya yang tangguh dan selalu bersyukur yang mampu beradaptasi dengan kondisi seperti sekarang ini. Dimana mereka mampu tetap kreatif, inovatif, dan produktif di tengah situasi yang sulit.

Sejak awal masa pandemi sekolah dan guru mendadak juga harus beradaptasi mengubah sistem dan cara mengajar. Menteri Pendidikan memberi arahan dengan memilih pembelajaran daring sebagai solusi di bidang pendidikan. Untuk itu guru dituntut mempelajari hal baru sebagai modal dalam pembelajaran daring. Teknologi informatika yang selama ini kurang diminati oleh sebagian guru yang masih asyik dengan model pembelajaran konvensional dengan metode ceramah dalam tatap muka, saat ini menjadi suatu keharusan untuk dikenali dan dipelajari.

Ketika Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) mulai diliuncurkan, guru dipaksa menggunakan teknologi untuk beradaptasi menyesuaikan kondisi demi tetap terlaksananya pembelajaran bagi murid tercinta. Guru mulai memilih moda daring yang akan digunakan. Mulai dari yang paling sederhana hingga yang berupa aplikasi yang dirasa membingungkan.

Pada tahap berikutnya, PJJ yang masih terus berlangsung memberi peluang guru untuk makin mengembangkan kemampuannya dalam berbagai media. Untuk memfasilitasi guru dalam melaksanakan PJJ, khususnya guru mata pelajaran IPA, makan MGMPS IPA SMPN 25 Kota Bekasi berinisiatif membuat blog. Alhamdulillah ide ini mendapat dukungan penuh dari kepala sekolah, Bapak H. Soleh, S.Pd., M.Pd.

Selanjutnya blog ini akan dimanfaatkan sebagai media silaturrahim, komunikasi, dan saling berbagi ilmu seputar perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran. Terbuka juga peluang bagi orang tua dan murid ikut berpartisipasi di dalam dengan memberikan komentar, kritik, dan saran yang membangun.

Kunjungi blog MGMPS IPA SMPN 25 KOTA BEKASI di alamat 

https://mgmpsipa25kotabekasi.blogspot.com/

Salam Kreatif dan Inovatif

 

Ditulis oleh : R. Puji Lestari


Semoga Bermanfaat 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berilah komentar yang positif

SELAMAT DATANG DI BLOGGER MGMPS IPA SMPN 25 KOTA BEKASI

Materi Pembelajaran IPA

A.  Klasifikasi Makhluk Hidup 1. Klasifikasi makhluk hidup   merupakan suatu kegiatan untuk mengelompokan makhluk hidup            menjadi g...